Pembangunan disuatu
daerah selalu disasarkan pada pemanfaatan suatu sumberdaya alam. Makin banyan
suatu daerah yang mempunyai sumberdaya alam dan makin efesien pemanfaatan
sumberdaya alam tersebut, makin baiklah harapan akan tercapainya keadaan
kehidupan ekonomi yang baik dalam jangka waktu yang panjang. Untuk menjamin
kelangsungan pembangunan ekonomi,
,aka perencanaan pembangunan, pengelolaan,
dan penyelamatan sumberdaya alam itu perlu dilakukan dengan lebih cermat,
dengan memperhitungkan hubungn-hubungan ekologis yang berlaku untuk menguragi
akibat-akibat yang merugikan kelangsungan pembangunan secara menyeluruh.
Sumberdaya alam yang
pokok dalam kehidupan manusia harus dikelola dengan baik dan bijaksana
diantaranya adalah bebagai berikut :
a.
Air
Air adalah esensial
bagi kehidupan makhluk hidup. Krbutuhan air tidak hanya menyangku kuantitas,
melainkan juka menyangkut kualitas. Jumlah air yang tersedia sangat berkaitan
dengan iklim, terutama dengan cuaca hujan. Air juga berkaitan erat dengan
hutan, faktor penting yang mempunyai pengaruh besar pada ketersediaan air
adalah kegiatan manusia. Kualitan air juga dipengaruhi oleh luas hutan yang
kita miliki.
b.
Tanah
Tanah adalah salahsatu
sumberdaya alam yang sangat penting bagi kehidupan manusia, akan tetapi dewasa
ini diberbagai daerah di Indonesia sering terjadi bencana seperti tanah
longsor. Hal ini disebabkan oleh penebangan pohon maupun hutan yang dilakukan
oleh tangan manusia, terutama didaerah daerah yang tidak stabil. Selain itu,
penyebab kerusakan lahan adalah pertambangan, baik pertambangan dengan skala
besar maupun dengan skala kecil.
c.
Udara
Manusia hidup sangat
membutuhkan udara untuk kelangsungan hidupnya, udara merupakan campuran
berbagai gas, uap air dan debu. Gas oksigen kita perlukan untuk bernafas dan
pada umumnya kadarnya mencukupi. Karena itu kualitas udara lebih berkaitan
dengan kadar gas yang mempunyai efek merugikan terhadap kesehatan manusia dan
fungsi ekologi udara. Kebutuhan udara bersih adalah udara yang cukup untuk
memenuhi kebutuhan hidup manusia dimuka bumi, udara yang mengandung oksigen (O2)
yang dibutuhkan untuk proses fisiologi dan bioligis secara ilmiah.
d.
Hutan
Hutan merupakan bagian
lingkungan hidup kita yang sangat vital, hutan merupakan sumberdaya ekonomi
sebagai pemasok kayu dan nir-kayu, misalnya rotan dan berbagai jenis getah.
Hutan sebagai sumberdaya ekonomi yang menonjol dalam kehidupan kita, terutama
kayunya, sedangkan hasil nir-kayu masih disepelekan. Lahan hutan merupakan
sumberdaya yang sangat dimanfaatkan, misalnya untuk transmigrasi dan
pembangunan perkebunan. Demikian pula banyak terdapat pembangunan mineral dan
nir-mineral didalam kawasan hutan.
e.
Tumbuhan
Manusia sangat
membutuhkan tumbuhan dalam kehidupannya, tumbuhan dimanfaatkan manusia dengan
memanfaatkan bagian akar, batang, daun, buah, serta bijinya. Satuhal yang perlu
diperhatikan yaitu pemanfaatan tumbuhan tersebut tidak boleh menggangu
kelestarian tumbuhan ersebut. Karena tumbuhan sangat dibutuhkan bagi makhlik
hidup lainnya dan lingkungan sekitarnya.
f.
Hewan
Sebagaimana pengertian
sumberdaya pada umumnya yang berarti segala unsur lingkungan yang memberikan
kesejahteraan bagi kehidupan, maka sumberdaya bagi hewan akan berarti semua
unsur lingkungan yang memberikan kasejahteraan bagi hewan tersebut. Jadi
unsur-unsur lingkungan hewan belum tentu seluruhnya menjadi sumberdaya bagi
hewan tersebut.
g.
Minyak
Bumi dan Gas Alam
Minyak
bumi dan gas alam sangat bermanfaat bagi kehidupan sehari-hari manusia. Hasil
pengolahan minyak bumi dapat digunakan sebagai bahan bakar, baik bahan bakar
dirumah tangga, industri maupun bahan bakar kendaraan. Minyak bumi juga dapat
digunakan sebagai bahan baku industri petrokimoa. Apa itu petrokimia?,
petrokimia adalah bahan-bahan atau produk yang dihasilkan dari minyak dan gas
bumi.
Baca
juga artikel lainnya tentang :
Artikel Terkait
0 comments:
Post a Comment